Kegiatan Awal Tahun ID42NER


Jakarta – Memasuki 2012, ID42NER yang merupakan komunitas Toyota Fortuner Club of Indonesia mengawalinya dengan menggelar acara Kopi Darat (Kopdar) bertema “Kopdar Warso enggal 2012 ID42NER“. Sebanyak 22 anggota ID42NER membawa SUV Toyota kesayangannya untuk berkumpul di SCBD, pada Minggu (15/1) kemarin.

Acara yang berlangsung mulai pukul 11.00 WIB hingga menjelang sore 15:30 WIB diisi dengan perkenalan member baru. Selain itu dibahas pula agenda alternatif touring 2012, diantaranya ke Lampung, Anyer serta Carita, Pangandaran, Hingga menuju Malang-Jatim Park.

Totok Sediyantoro, Ketua Umum Toyota Fortuner Club of Indonesia menjelaskan acara kopdar ID42NER ini, sekaligus ingin menunjukkan eksistensi kehadiran ID42NER di Tanah Air, serta menjadi pusat pertemuan dengan seluruh pemilik Toyota Fortuner di Indonesia. Terlebih klub kebanggaannya ini sudah terbentuk sejak 5 Mei 2007.

Bahkan dia mengakui serangkaian kegiatan ID42NER lebih sering berhubungan dengan masyarakat luas, khususnya dalam memberikan bantuan dan sumbangan serta bakti sosial kepada yang membutuhkan. Untuk itu dia berharap di 2012 seluruh anggota dan pemakai Toyota Fortuner akan semakin kompak.

”Setiap bulan, ID42NER melakukan kopdar. Tujuannya sederhana, untuk tetap menjalin silaturahmi antar anggota. Saat ini jumlah anggota ID42NER di Indonesia sekitar 300 anggota, namun hanya 70 anggota kami yang aktif. Rencana kami di tahun ini akan melakukan serangkaian coaching clinic, factory visit dan touring ke Sumatera,” jelas Totok.

Tak ketinggalan pada acara Kopdar kemarin secara demokratis juga memilih Dewan Formatur yang berjumlah 5 anggota. Tugasnya adalah menyusun Pengurus Inti ID42NER untuk periode kepengurusan berikutnya. Selain itu juga membuat tata tertib pemilihan pengurus inti ID42NER (Ketua, Wakil Ketua, dll).

Nah kita nantikan saja wajah baru para pengurus ID42NER di tahun ini.