Toyota FT-86 diproduksi

Lebih dari enam tahun lalu, Toyota menggandeng Subaru untuk berkolaborasi.
Tahun 2009 lahirlah sosok mobil hasil kerja mereka dalam taraf konsep "Toyota FT-86. Bebeberapa kali mengalami penyempurnaan, versi produksinya akhirnya diperkenalkan pada dunia tahun 2010. Dan dua bulan dari sekarang, para pemesannya di seluruh dunia sudah bisa menerimanya karena produksi kedua model itu sudah dimulai.
Produksi dilakukan di pabrik Subaru di Gunma Main Plant di Jepang.
Seremoni kecil menandai dimulai proses produksi kedua model yang sangat ditunggu-tunggu itu. Seremoni ini dihadiri pula oleh Akio Toyoda, president Toyota Motor Corp. (TMC).
Akio Toyoda mengungkapkan apresiasinya terhadap seluruh pihak yang tanpa kenal lelah terus menyiapkan, dan sekarang memproduksi kedua model itu.
"Subaru BRZ dan Toyota GT-86 tidak akan sukses diwujudkan tanpa kolaborasi antara Fuji Heavy Industries (FHI) dan TMC. Kami memulai aliansi untuk tumbuh bersama tahun 2005. Dan kini saya gembira melihat aliansi kita berbuah," katanya.
President FHI, Yasuyuki Yoshinaga mengatakan, "Dimulainya produksi hari ini merupakan langkah besar bagi kami, tapi ini bukan akhir tujuan kami.
Dengan terus-menerus menyempurnakan kedua model, TMC dan FHI berharap untuk menjadikan masing-masing model dicintai konsumennya diseluruh dunia selama-lamanya."
Selain dipasarkan dengan merek Subaru BRZ dan Toyota GT-86, model ini juga dipasarkan dengan nama Scion FR-S. Nama Scion FR-S ini khusus untuk pasar Amerika Serikat.
Sejauh ini, Toyota sudah menerima pesanan 7000 unit GT-86 dan Subaru 2.500 unit BRZ.